Wagub Jabar: Pemerintah Akan Ditinggalkan Masyarakat, Jika…

Wagub Jabar: Tanpa Inovasi, Pemerintah Akan Ditinggalkan Masyarakat

BERITA BANDUNG, ruber.id – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menyatakan, pemerintah bisa masyarakat tinggalkan. Jika tidak melakukan inovasi. Terutama di bidang teknologi.

Wagub Uu menyampaikan hal tersebut saat menyerahkan penghargaan kepada 26 kabupaten/kota se-Jabar. Pada ajang Kompetisi Inovasi Jawa Barat (KIJB) Tahun 2021.

Ajang tersebut berlangsung di Harris Hotel and Convention Festival Citylink Bandung, Selasa (7/12/2021).

Uu menyampaikan bahwa inovasi maupun loncatan bidang teknologi dan kolaborasi sangat memengaruhi akselereasi terhadap pembangunan Jawa Barat menuju Jabar Juara Lahir Batin.

“Inovasi merupakan keharusan. Jika tidak melaksanakan perubahan ke arah yang lebih baik, pemerintah akan ditinggalkan masyarakat,” jelasnya.

Uu menjelaskan, inovasi yang para pimpinan daerah di kabupaten/kota se-Jabar lakukan, menunjukkan eksistensi kepada masyarakat. Bahwa, pemerintah daerah memperhatikan masyarakat.

Baca juga:  Wisatawan Menginap di Hotel di Jawa Barat Menurun

“Hal-hal yang mengubah ke arah yang lebih baik merupakan kebutuhan. Tujuan dari inovasi itu untuk efisiensi, efektivitas dan kualitas.”

“Sehingga dari inovasi itu (pelayanan) murah dan mudah. Sesuai kondisi untuk kepentingan umum,” ucapnya.

Uu juga mengapresiasi apa yang telah pemerintah daerah kabupaten/kota di Jabar lakukan.

Uu menyampaikan terima kasihnya atas karya dan jasa dalam membangun Jabar Juara Lahir dan batin ini

“Kepada semua (kepala daerah), saya ucapkan terima kasih atas karya dan jasanya dalam rangka membangun Jabar Juara Lahir dan Batin,” ujarnya.

Penulis/Editor: R003