BERITA SPORTS, ruber.id – Setelah tampil kurang menyakinkan di dua laga pembuka English Premier League (EPL) 2022/2023, Manchester United (MU) akhirnya mampu tampil konsisten.
Pada dua laga pembuka EPL, The Red Devils (Sebutan lain Manchester United), takluk dari Brighton dengan skor 1-2.
Kemudian, pada pekan kedua, Man United dipermak klub papan bawah Brentford dengan skor telak 4-0.
Namun, stelah dua kekalahan beruntun tersebut. Performa Manchester United yang kini dibesut pelatih berpaspor Belanda ini, mulai menunjukkan taringnya.
Kemenangan atas Liverpool Angkat Moral MU
Moral Bruno Fernandes cs mulai beranjak naik setelah pada pekan ketiga EPL, sukses menaklukkan seteru abadi mereka di liga, yakni Liverpool.
Pada laga ini, Marcus Rashford cs menang tipis dengan skor 2-1 di kandang sendiri.
Setelah kemenangan tersebut, MU tampil konsisten dengan meraih kemenangan atas Southampton dengan skor 0-1.
Taklukkan Leicester City 0-1
Selanjutnya, di pekan kelima yang berlangsung di markas Leicester City, King Power, Jumat, 2 September 2022 dini hari WIB, Setan Merah sukses mencuri poin penting.
Pada laga ini, anak asuh E. ten Hag menang tipis atas tim tuan rumah dengan skor akhir 0-1.
Gol semata wayang untuk kemenangan Manchester United ini dicetak Jadon Sancho di menit ke-23.
Dengan hasil 3 poin ini, Manchester United terus merangsek ke papan atas klasemen sementara EPL 2022/2023.
Hingga pekan ke-5, Man United nangkring di posisi 5 dengan raihan 9 poin hasil dari 3 kemenangan, dan 2 kekalahan.
Jika terus tampil konsisten hingga akhir musim, bukan tidak mungkin jika Manchester United mampu mengakhiri puasa gelarnya. Sejak terakhir kali memenanginya pada EPL edisi tahun 2012/2013, atau 10 tahun silam.
Dengan pelatih dan sejumlah rekrutan anyar yang didatangkan Man United pada bursa transfer kali ini, Eriksen cs mampu berbicara banyak di EPL 2022/2023.