twads.gg
SPORTS  

Puji Kinerja Igor Tudor, Direktur Juventus: Dia Akan Bertahan hingga Piala Dunia Antarklub

Puji Kinerja Igor Tudor, Direktur Juventus
Pelatih Juventus Igor Tudor. Foto from X Fabrizio Romano

SPORTS, ruber.id – Direktur Juventus, Cristiano Giuntoli mengapresiasi kinerja pelatih Igor Tudor, sejak mengambil alih kursi kepelatihan pada Maret 2025.

Giuntoli menyebutkan, pelatih asal Kroasia itu telah memberikan dampak positif yang signifikan bagi Juventus.

“Harus saya akui, Tudor telah memberikan pengaruh yang luar biasa. Dia bekerja dengan sangat baik,” ujar Giuntoli dikutip ruber.id dari akun X pakar sepak bola, Fabrizio Romano, Selasa (20/5/2025).

Diketahui, Igor Tudor ditunjuk sebagai pelatih kepala Juventus menggantikan Thiago Motta.

Motta sendiri, didepak manajemen Juventus dari jabatannya di tengah musim akibat performa yang tidak konsisten.

Sejak itu, performa Juventus menunjukkan peningkatan di Liga Italia Serie A.

Terkait masa depan Tudor, Giuntoli memberikan sinyal bahwa sang pelatih akan terus mendampingi tim. Setidaknya, hingga ajang bergengsi Piala Dunia Antarklub pada Juni 2025 nanti.

Baca juga:  Cinta Tak Berbatas Giorgio Chiellini Membawanya Kembali ke Juventus

“Ia akan tetap bersama kami untuk Piala Dunia Antarklub. Setelah itu, kita akan lihat bagaimana kelanjutannya,” tambah Giuntoli.

Dengan performa yang terus membaik di bawah arahan Tudor, para penggemar Si Nyonya Tua tentu berharap sang pelatih bisa membawa Juventus meraih prestasi gemilang. Baik di kompetisi global tersebut, hingga dapat bertahan lebih lama di Turin. ***