SPORTS  

Preview & Line Up Bologna vs Inter Milan: Wajib Tampil All Out!

STRIKER Inter Milan Romelu Lukaku siap tampil all out lawan Bologna. inter.it/ruber.id

Preview & Line Up Bologna vs Inter Milan: Wajib Tampil All Out!

SPORT, ruber.id — Bologna akan menjamu Inter Milan dalam lanjutan Serie A pekan ke 11.

Laga akan digelae di Stadio Dall’Ara, Ahad (3/11/2019) dini hari 00.00 WIB, sesaat lagi.

Pada laga sebelumnya, Inter Milan sukses mencuri poin penuh di kandan Brescia.

Pada laga itu, Inter Milan menang tipis 1-2 lawan Brescia.

Pekan ini, Inter Milan akan kembali melakoni laga tandang menghadapi Bologna yang kini diasuh Sinisa Mihajlovic.

Dilansir di situs resmi klub inter.it, Pelatih Inter Milan Antonio Conte menyatakan, Bologna merupakan tim yang sulit ditaklukkan.

Baca juga:  Usai Tampil di Piala AFF 2022, Ranking Timnas Futsal Indonesia Naik Jadi ke 42 Dunia

Bologna, kata Conte, merupakan tim luar biasa dan intensitas permainan Bologna merupakan senjata utama saat melakukan tekanan di seluruh area lapangan.

“Kami harus menampilkan gaya permainan sendiri, menyiapkan diri dengan baik. Kami sudah mulai melakukannya, dan tentunya kami harus mengalahkan mereka,” kata Conte di situs resmi klub, inter.it.

Prediksi Pemain
BOLOGNA (4-2-3-1):
PENJAGA GAWANG: 28 Skorupski;
PEMAIN BERTAHAN: 15 Mbaye, 23 Danilo, 13 Bani,11 Krejci;
PEMAIN TENGAH: 16 Poli, 32 Svanberg, 7 Orsolini, 21 Soriano, 10 Sansone;
PEMAIN DEPAN: 24 Palacio.

Pemain Pengganti: 1 Costa, 97 Sarr, 4 Denswil, 5 Medel, 6 Paz, 9 Santander, 17 Olsen, 25 Corbo, 26 Juwara, 29 Cangiano, 30 Schouten, 31 Dzemaili.
Pelatih: Miroslav Tanjga (Mewakili Sinisa Mihajlovic).

Baca juga:  Ronaldo Tampil Buas, Portugal Libas Hungaria 3 Gol Tanpa Balas

INTER (3-5-2):
PENJAGA GAWANG: 1 Handanovic;
PEMAIN BELAKANG: 37 Milan Skriniar, 6 De Vrij, 95 Bastoni;
PEMAIN TENGAH: 19 Lazaro, 5 Gagliardini, 77 Marcelo Brozovic, 23 Barella, 34 Biraghi;
PEMAIN DEPAN: 10 Lautaro, 9 Lukaku.

PEMAIN PENGGANTI: 27 Padelli, 46 Berni, 2 Godin, 8 Vecino, 13 Andrea Ranocchia, 12 Sensi, 16 Politano, 20 Borja Valero, 21 Dimarco, 30 Esposito, 87 Candreva.

PELATIH: Antonio Conte

Wasit: La Penna
Asisten Wasit: Passeri, Cecconi
Ofisial keempat: Marinelli
VAR dan asisten VAR: Valeri, Del Giovane. luvi

Baca berita lainnya: Inter vs Juventus: Antusiasme Conte!