SPORTS, ruber.id – Manajer Man City, Pep Guardiola, mulai memberikan gambaran terkait persiapan timnya untuk musim 2025/2026, mendatang.
Dikutip ruber.id dari akun X pakar sepak bola Fabrizio Romano, Pep Guardiola menyoroti kebutuhan mendesak akan tambahan pemain di lini belakang. Khususnya, di sektor bek kiri.
“Kami jelas membutuhkan fullback baru musim panas nanti. Itu sudah pasti.”
“Nico O’Reilly memang memberikan bantuan, tapi ia bukan seorang bek kiri,” ungkap Pep, Senin (14/4/2025).
Di sisi lain, Pep juga memastikan, gelandang senior Ilkay Gündogan masih akan menjadi bagian dari skuat Man City.
Klub telah mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak secara otomatis, yang membuat sang pemain terikat hingga Juni 2026.
“Gündo masih punya kontrak satu tahun lagi, itu sudah pasti. Apa yang akan terjadi di musim panas nanti, saya belum tahu.”
“Tapi yang pasti, ia masih akan bersama kami satu musim lagi,” jelas Pep.
Musim 2024/2025 Jadi Periode Sulit bagi Man City
Musim kompetisi 2024/2025 ini, menjadi periode sulit bagi Manchester City.
Penurunan performa signifikan terlihat, terutama setelah tersingkir lebih awal dari Liga Champions.
Di Liga Inggris, mereka juga gagal mempertahankan dominasinya dan saat ini terpuruk di posisi kelima klasemen sementara. Jauh dari status juara bertahan yang mereka raih, musim lalu.
Pep dan Man City kini dihadapkan pada tantangan besar untuk bangkit dan membangun ulang kekuatan jelang musim baru.
Pembenahan skuat tampaknya menjadi agenda utama di bursa transfer mendatang. ***