Organda Berkontribusi Besar Terhadap Dunia Pendidikan di Sumedang

Organda Berkontribusi Besar Terhadap Dunia Pendidikan di Sumedang

BERITA ruber.id – Ketua DPD Organda Jawa Barat Dida Suprinda mengatakan, Organda telah memberikan sumbangsih yang cukup besar kepada masyarakat di Kabupaten Sumedang. Salah satunya terhadap dunia pendidikan.

“Organda merupakan organisasi profesi, yang memberikan sumbangsih cukup besar terhadap dunia pendidikan. Karena di sektor angkutan kita memberikan subsidi penumpang siwa-siswi, pelajar sebesar 50%,” ungkapnya. Saat pelantikan Ketua Kelompok Kerja Unit (KKU) se-Kabupaten Sumedang di lingkungan DPC Organda Kabupaten Sumedang Periode 2022-2026, di Gedung Negara, Jumat, 13 Mei 2022.

Menurut Dida, sampai saat ini Dinas Perhubungan Kabupaten Sumedang telah memberikan peluang, ruang, dan edukasi untuk Organda. Agar bisa menjadi terdepan dalam mensukseskan program-program pemerintah.

Baca juga:  Ramaikan Pasar, Bupati Sumedang Borong Dagangan Pedagang

“Ke depannya, kita terus jaga solidaritas dan kekompakan kita. Karena kita pun telah merasakan perhatian dari pemerintah daerah. Salah satunya, dengan adanya shelter di taman kota (Taman Endog),” ucapnya.

Pesan Bupati Dony untuk Organda Sumedang

Sementara itu, Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir meminta agar Organda Sumedang bisa  meningkatkan pola pikir.

Selain itu, meningkatkan pola sikap, dan pola tindak para anggotanya sebagai bagian dari pelayanan kepada masyarakat.

“Jajaran kepengurusan Organda yang baru saja dilantik harus bisa mengarahkan, membimbing dan membina para anggotanya. Untuk memberikan pelayan yang terbaik kepada para pengguna jasa transportasi di Sumedang,” ucapnya.

Dony mengatakan, pengurus yang baru harus memiliki pembeda dari yang sebelumnya dan harus lebih baik lagi.

Baca juga:  Kasus Covid-19 Masih Terus Bertambah, Warga Sumedang Diminta Lebih Disiplin Prokes

“Saya minta angkutan di Sumedang ini memiliki katakter yang berbeda dari yang lain, juga harus mempunyai keunggulan dari daerah-daerah lain,” ujarnya.

Bupati menuturkan, Pemkab Sumedang akan terus memberikan perhatian yang terbaik kepada Organda.

“Terima kasih kerja samanya. Jaga terus kekompakan antara Organda dan Dinas Perhubungan.”

“Saya berharap Organda bisa jadi mitra Pemerintah Daerah yang memberikan karakter yang berbeda dan citra yang lebih baik lagi,” tuturnya.