Omicron Mengganas di Sumedang, Ini Upaya Pemerintah

Omicron Mengganas di Sumedang, Ini Upaya Pemerintah

BERITA ruber.id – Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus varian Omicron, Pemkab Sumedang menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Covid-19 di Gedung Negara, Selasa (22/2/2022).

Wakil Bupati Sumedang H Erwan Setiawan memimpin langsung rakor antisipasi penyebaran Covid-19 varian Omicron di Sumedang ini.

Hadir dalam rakor unsur Forkopimda Kabupaten Sumedang, Sekda Sumedang Herman Suryatman, para kepala OPD dan para camat.

Erean menyebutkan pemerintah akan terus melakukan penanganan secara komprehensif dari hulu sampai ke hilir.

Mulai dari segi pencegahan sampai pengendalian Covid-19.

“Di antaranya, dengan peninjauan langsung atau monitoring Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 3 ke lapangan.”

“Kami juga akan sosialisasi dan edukasi pentingnya prokes,” tuturnya.

Baca juga:  Ayo Bangkit Bersama, Bupati Sumedang Sampaikan Pesan Menkominfo

Untuk pengawasan, kata Erwan, Forkopimda, SKPD dan para camat akan turun langsung untuk peningkatan 3T.

“Tracing, testing dan treatment akan diperkuat. Juga pemantauan dan penerapan Prokes dipastikan bisa berjalan efektif,” tuturnya.

Erwan menjelaskan, Pemkab Sumedang juga tetap fokus kepada yang belum divaksin terutama anak-anak dan Lansia.

“Capaian vaksin kita, khususnya untuk Lansia masih rendah.”

“Oleh karena itu, kita akan genjot agar tercipta herd immunity,” ujarnya.

Usai rakor, seluruh peserta dibagi menjadi delapan tim untuk melaksanakan monitoring PPKM Level 3 di seluruh wilayah Kabupaten Sumedang.

“Sekarang kita tinjau ke lapangan serta memberikan pemahaman kepada tiap kecamatan.”

“Untuk yang terkonfirmasi Covid-19 probabel Omicron di Sumedang, jangan panik dan terus lakukan Isoman serta lapor ke Puskesmas setempat,” ucapnya.

Baca juga:  Peredaran Rokok Ilegal di Sumedang Masih Mengkhawatirkan, Satpol PP Gencarkan Penindakkan

Penulis/Editor: R003