Menegangkan, Detik-detik Basarnas Jabar Evakuasi Warga Jatinangor dari Dalam Sumur

TIM rescue Basarnas Bandung evakuasi korban yang jatuh ke dalam sumur, Kamis malam. ist/ruber.id

Menegangkan, Detik-detik Basarnas Jabar Evakuasi Warga Jatinangor dari Dalam Sumur

SUMEDANG, ruber.id — Basarnas Bandung berhasil evakuasi jasad Aan Darsita, 45, warga Dusun Mekar Asih RT 01/13, Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Aan diketahui tewas di dalam sumur sedalam 12 meter milik saudaranya sendiri pada Kamis (14/11/2019) sore.

BACA JUGA: Ayah Dua Anak di Jatinangor Sumedang Ditemukan Tewas Mengambang di Dalam Sumur

Aan berhasil dievakuasi tim Basarnas Jawa Barat pada Kamis petang sekitar jam 18.10 WIB.

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Bandung Rudi menyebutkan, tim rescue tiba di lokasi kejadian dan langsung berkoordinasi dengan unsur di lapangan pada jam 17.30 WIB.

Baca juga:  Longsor di Tanjungmedar Sumedang, Jalan Provinsi dan Sejumlah Rumah Tertimbun

“Setibanya di lokasi, tim melakukan evakuasi korban,” kata Rudi.

Rudi menyatakan, berdasarkan laporan yang diterima Basarnas Bandung, korban dikabarkan hilang dan kerabat korban mencurigai korban jatuh ke dalam sumur.

“Jam 18.10 WIB, tim berhasil mengevakuasi korban dalam keadaan meninggal dunia,” ucap Rudi.

Setelah berhasil evakuasi, kata Rudi, korban dibawa ke rumah duka dan diserahterimakan kepada pihak keluarga korban.

“Unsur yang terlibat dalam proses evakuasi yaitu Polsek Jatinangor dan warga setempat.”

“Korban dievakuasi dengan peralatan SAR yang digunakan seperti satu unit rescue rruk, satu set pal sar HART, satu set SCBA, satu set peralatan medis, satu set peralatan komunikasi dan satu set peralatan evakuasi,” sebut Rudi.

Baca juga:  Terowongan Angker di Sumedang, Pegawai Proyek Tol Ketakutan Lihat Tulang Belulang

Paman korban sekaligus pemilik sumur, Aan Hidayat, 56, menyatakan, korban pertama kali ditemukan sekitar jam 15.30 WIB.

Korban, diketahui memiliki riwayat penyakit darah tinggi. Akan tetapi, tidak memiliki riwayat penyakit yang kronis.

“Keponakan saya itu juga tidak memiliki masalah dengan keluarga maupun dengan tetangga. Mungkin ini sudah takdir,” ucap Aan. luvi

Baca berita lainnya: Berkelahi di Lokasi Irigasi Tasikmalaya, Ichsan Ditemukan Tewas Tenggelam