twads.gg
SPORTS  

Kompetisi U-15 Piala Persib 2025 Resmi Dibuka, Lahirkan Generasi Juara!

Kompetisi U-15 Piala Persib 2025
Dok. Diskominfo Kota Bandung

SPORTS, ruber.id – Kompetisi U-15 PSSI Kota Bandung Piala Persib 2025 resmi dibuka oleh Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, di Lapangan Persib, Jalan Ahmad Yani, pada Sabtu, 19 April 2025.

Kegiatan ini, menjadi bagian dari upaya strategis untuk mencetak generasi pesepakbola muda berprestasi sejak dini.

Dalam sambutannya, Farhan menegaskan, pentingnya penyelenggaraan kompetisi berjenjang sebagai dasar pembinaan atlet muda yang sistematis.

“Kita membentuk kebiasaan melalui kompetisi berjenjang mulai dari usia 13, 15, dan 18 tahun. Ini bukan hanya soal bertanding, tapi membangun karakter dan kedisiplinan dalam proses,” ujarnya.

Menurut Farhan, pendekatan ini merupakan langkah nyata PSSI Kota Bandung dalam membangun fondasi sepak bola yang kuat dan selektif dalam menjaring talenta.

Baca juga:  Real Madrid Perpanjang Kontrak Daniel Yáñez hingga 2029, Bintang Muda Pencetak Rekor

“Melalui sistem ini, anak-anak kita akan belajar bahwa untuk mencapai puncak, mereka harus melewati tahapan yang terstruktur dan konsisten,” tambahnya.

Ia pun menyoroti pentingnya pembinaan usia dini sebagai faktor kunci kesuksesan klub legendaris seperti Persib Bandung.

“Persib dikenal hebat di era 1982-1995 karena proses pembinaan yang luar biasa.”

“Sekarang pun, kita melihat hasilnya lewat akademi Persib yang berhasil mencetak pemain-pemain bertalenta,” kata Farhan.

Kompetisi ini diikuti oleh 36 perkumpulan sepak bola dari Kota Bandung dan terbuka bagi bakat muda dari seluruh wilayah Jawa Barat.

Farhan berharap, ajang ini tidak hanya menjadi sarana pembinaan. Tetapi juga, ruang seleksi untuk menemukan bintang masa depan.

Baca juga:  Juventus Susul Milan Tersingkir dari UCL, Inter Jadi Satu-satunya Wakil Italia di 16 Besar

Fondasi Utama bagi Masa Depan

Sementara itu, Ketua KONI Kota Bandung, Nuryadi menekankan, pembinaan di level junior menjadi fondasi utama bagi masa depan olahraga.

“Usia 13 hingga 18 tahun adalah masa krusial. Di Bandung, pembinaan olahraga dilakukan secara sistematis dan berkelanjutan di semua cabang, termasuk sepak bola,” ungkapnya.

Nuryadi berharap, kompetisi seperti ini dapat melahirkan pemain-pemain yang kelak bisa menjadi bagian dari tim besar. Seperti Persib Bandung, dan bahkan mewakili Indonesia di kancah internasional.

Dengan semangat pembinaan dan komitmen dari berbagai pihak, Kompetisi U-15 Piala Persib 2025 diharapkan menjadi langkah awal menuju lahirnya generasi juara dari Kota Bandung. ***