Keren! Kecamatan Cibugel Juara Umum MTQ ke 46 Sumedang

Keren! Kecamatan Cibugel Juara Umum MTQ ke 46 Sumedang

SUMEDANG, ruber.id — Kecamatan Cibugel keluar sebagai juara umum MTQ ke 46 tingkat Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Camat Cibugel Cicin Sondali mengaku bersyukur kepada Allah SWT bahwa pada tahun 2019 ini, Kecamatan Cibugel tampil sebagai juara umum MTQ tingkat kabupaten.

“Kami Kecamatan Cibugel telah memperoleh juara umum. Ini berkat kerjasama semua pihak terutama doa warga Cibugel,” kata Cicin.

BACA JUGA: 780 Kafilah dari 26 Kecamatan di Sumedang Siap Bersaing Jadi yang Terbaik di MTQ Kabupaten

Cicin berharap, penyelenggaraan MTQ mendatang dapat mempertahankan juara umum.

“Saya mengucakan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi terhadap pelaksanaan dan kelancaraan MTQ di tingkat Kabupaten Sumedang ini,” kata Cicin.

Baca juga:  Seni Terebang dari Sumedang: Jadi Syiar Islam Sejak 1930-an, Kini di Ambang Kepunahan

Sementara itu, mewakili Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Setda Sumedang H Agus Suherman mengapresiasi kepada seluruh peserta.

“Saya mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih. Saya berharap, raihan prestasi yang dicapai dapat terus ditingkatkan.”

“Karena pemenang MTQ tingkat kabupaten akan menjadi duta daerah yang tentunya juga diharapkan dapat mengharumkan Sumedang, tidak hanya di tingkat Jawa Barat tetapi juga tingkat nasional,” ujar Agus. luvi

Baca berita lainnya: 26 Kecamatan Akan Berkompetisi Jadi yang Terbaik di Ajang MTQ ke 46 Sumedang