BERITA PANGANDARAN, ruber.id – Kontingen Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat siap berlaga pada Pekan Olahraga dan Seni Daerah Perbatasan (Porsenitas) VIII di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Kontingen Pangandaran ini diminta berprestasi.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pangandaran Kusdiana mengatakan, keikutsertaan dalam Porsenitas VIII di Jawa Tengah ini, merupakan yang kelima kalinya bagi Kabupaten Pangandaran.
“Kami melepas keberangkatan kontingen yang terdiri dari atlet, pelatih dan oficial. Semuanya berjumlah 85 orang,” kata Kusdiana kepada ruber.id. Usai pelepasan kontingen di halaman Kantor Sekretariat Daerah Pangandaran, Senin (25/11/2019).
Kusdiana menuturkan, ada enam cabang olahraga yang akan di ikuti oleh para atlet tersebut. Yakni cabor Tenis Lapangan; cabor Tenis Meja; cabor Futsal. Kemudian, cabor senam; dan cabang olah raga tradisonal (Balap Karung dan Balap Terumpah).
Kusdiana berpesan agar kontingen asal Kabupaten Pangandaran mampu menjaga nama baik daerah. Selain itu, memberikan yang terbaik untuk seluruh masyarakat Pangandaran.
“Semoga saja keikutsertaan yang kelima ini dapat memberikan prestasi yang terbaik bagi Pangandaran. Kami meminta kontingen untuk menjaga nama baik, sikap dan perilaku selama mengikuti Porsenitas di Brebes, Jawa Tengah nanti,” tutur Kusdiana.
Kusdiana berharap, kontingen mampu berusaha dan memberikan yang terbaik. Untuk mendapatkan prestasi dengan mengedepankan jiwa sportifitas.
“Jadikan jiwa sportifitas itu sebagai landasan setiap event. Harus berusaha untuk meraih prestasi sebanyak-banyaknya,” tegas Kusdiana. (Arsip ruber.id/dede ihsan)