Jelang Pilkada 2020, PDI Perjuangan Indramayu Rapatkan Barisan

Jelang Pilkada 2020, PDI Perjuangan Indramayu Rapatkan Barisan

INDRAMAYU, ruber.id — Jelang kontestasi Pilkada 2020, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat merapatkan barisan.

Salah satunya melalui Rapat Kordinasi Cabang (Rakorcab) dengan mengundang seluruh Pengurus Anak Cabang (PAC) dari 31 kecamatan se Indramayu, Ahad (19/01/2020) kemarin.

Dalam kegiatan ini, juga dibahas persiapan pemilihan atau pergantian PAC yang sudah habis masa kepengurusannya.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Indramayu Sahali menyebutkan, konsolidasi internal tersebut digelar guna mempersiapkan pergantian kepengurusan dari bawah sampai tingkat kecamatan.

Ini dilakukan sebagai bentuk jalannya roda organisasi dan regenerasi.

“DPC PDI Perjuangan serius mempersiapkan diri. Mulai dari kepengurusan, guna memenangkan Pilkada 2020,” jelasnya kepada IJnews, Senin (20/1/2020).

Baca juga:  Calon Hak Pilih di Pangandaran Diajari Cara Mencoblos

Sahali mengatakan, konsolidasi ini dilaksanakan juga sekaligus mempersiapkan perangkat struktur guna pemenangan Pemilu 2024.

Penyolidan seluruh kader dan simpatisan PDI Perjuangan di Indramayu terus menerus dilakukan, guna memenangkan Pilkada 2020.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu H Sirojudin menambahkan, konsolidasi organisasi dari tingkat anak ranting sampai PAC akan terus dilakukan.

Tugas DPC sendiri, kata Sirojudin, mengawal rekruitmen anak ranting sebanyak 5 orang berbasis RW.

Kemudian, anak ranting ini nantinya mengusulkan pengurus ranting minimal 3 orang. Dan para ranting mengusulkan ketua PAC.

Sahali menjelaskan, dalam Rakorcab juga membedah Peraturan Partai Nomor 09, tentang Musyawarah Anak Ranting di tingkat RW, Musyawarah Ranting tingkat desa, Musyawarah PAC tingkat kecamatan.

Baca juga:  Sembilan Provinsi, 224 Kabupaten dan 37 Kota Siap Gelar Pilkada 2020

Selain itu, lanjut Sirojudin, dengan regenerasi di tingkat kecamatan dan desa ini, diharapkan lebih meningkatkan kembali kinerja kader-kader PDI Perjuangan sebagai kader partai pelopor.

Ia meyakini, kader PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu akan terus solid bergerak meskipun ada pergantian PAC, Ranting hingga Anak Ranting.

“Apalagi pada 2020 ini, Indramayu akan menggelar Pilkada, sehingga seluruh kader PDI Perjuangan harus solid bergerak untuk memenangkan cabup atau cawabup yang diusung PDI Perjuangan,” ujarnya. (R003/IJnews)

Baca berita lainnya: Pilkada 2020: Jeje Diusung PDI Perjuangan Jadi Bupati Lagi