SUMEDANG, ruber.id – Inalillahi Wainna Illaihi Rojiun, Komisioner Bawaslu Sumedang Ansor Umar, 36, meninggal dunia.
Pahlawan demokrasi asal Dusun Cilenjer RT 03/01, Desa Cijeler, Kecamatan Situraja, Kabupaten Sumedang ini tutup usia, Ahad (28/4/2019), sekitar jam 03.30 WIB.
Komisioner Bawaslu Sumedang Ade Sunarya mengatakan, almarhum diketahui meninggal dunia oleh sang istri di tempat tidurnya.
“Saat istrinya membangunkan almarhum untuk salat subuh, Umar sudah meninggal dunia,” ujarnya kepada ruber.
Ade mengaku terakhir kali bertemu dengan almarhum Jumat (26/4/2019) kemarin.
Sebelumnya, almarhum telah bekerja sejak pagi hingga malam. Dan pada Selasa (23/4/2019), Ansor sempat mengeluh demam.
Bahkan, kata Ade, dia sempat menyampaikan surat dokter untuk izin tidak masuk kerja selama dua hari.
“Karena kecapekan bekerja saya rada. Karena pada hari Selasa sempat mengeluh sakit dan membawa kantong plastik berisi banyak obat,” terangnya.
Almarhum Ansor, kata Ade, meninggalkan seorang istri dan dua orang anak.
“Almarhum adalah sosok pribadi yang baik, sopan, santun, senang bercanda. Dalam menjalankan tugasnya, almarhum juga profesional, dia mencurahkan waktu secara total untuk bekerja,” sebutnya. luvi