GAMEON, ruber.id – Hero Mobile Legends all role yang bisa mengisi posisi apapun dan tak terpaut satu atau dua lane saja.
Seiring berjalannya waktu, banyak player game besutan Moonton ini yang melakukan berbagai percobaan.
Baik yang pro player, Streamer game hingga publik pernah melakukan sesuatu yang out of the box.
Sebagai contoh aja, dulu pernah ada META Karina tank, meski sekarang sudah mulai ditinggalkan.
Hero Mobile Legends All Role
Chou
Hero pertama yang bisa mengisi semua role di Mobile Legends dan anti meta adalah Chou.
Hero yang terinspirasi dari Bruce Lee ini memang memiliki skill yang bisa mengisi semua role dimanapun itu.
Bahkan di MPL ID Season 10, Chou pernah main di gold lane, roamer hingga jungler.
Sedangkan di publik Chou ini mengisi exp lane bahkan buildnya bisa ke assasin juga.
Untuk di mid lane memang belum ada yang mencoba, namun hero ini punya potensi mengisi mid juga.
Benedetta
Hero kedua adalah yang suka dash baik skill aktif atau pasifnya yaitu Benedetta.
Mirip seperti Chou, Benedetta ini juga memiliki potensi untuk bisa ditempatkan dimanapun dari jungler, Roam hingga Mid lane.
Ia juga bisa menjadi sosok hero pusher meski role aslinya adalah Assasin karena bisa cepat dalam clear minion.
Hero ini juga muncul beberapa kali di MPL dan puncaknya adalah saat digunakan Kairi yang bisa mencuri lord diantara 4 musuh.
Natalia
Selanjutnya adalah Natalia, hero yang suka ghosting alias menghilang ini juga bisa menempati semua role di Mobile Legends.
Biasanya, hero ini mengisi posisi roamer atau jungler namun tak jarang juga ada yang menggunakannya di exp lane.
Ia juga punya potensi juga mengisi mid lane dan gold lane, karena bisa satu combo mati jika lawan mage atau marksman.
Gusion
Selanjutnya adalah adik dari Aamon yaitu Gusion yang bisa mengisi semua lane di game Mobile Legends.
Jungler, roam, mid dan exp lane pernah ada yang menggunakannya, ia juga punya potensi mengisi gold lane juga.
Saber
Hero terakhir adalah Saber yang juga memiliki potensi untuk mengisi semua role yang ada di Mobile Legends.
Itulah hero all role di Mobile Legends yang bisa main dimana saja dan lebih fleksibel.