SPORTS  

Hasil Lengkap Serie A, Hujan Gol di Sassuolo vs Napoli, AC Milan Imbang, Roma Menang

BERITA SPORT, ruber.id – Hujan gol terjadi pada laga Sassuolo vs Napoli yang berlangsung seru di Mapei Stadium, Kamis (4/3/2021) dini hari WIB. Sedangkan AC Milan ditahan imbang Udinese 1-1.

Laga pekan ke 25 Serie A antara Sassuolo vs Napoli, berlangsung seru sejak kick off babak pertama dimulai hingga laga usai.

Ulasan Pertandingan Sassuolo vs Napoli

Dalam laga ini, hujan gol tercipta di Mapei Stadium dengan Sassuolo mencetak tiga gol, dan berbalas tiga gol dari tim tamu Napoli.

Napoli sempat membuka skor melalui kapten tim Insigne.

Namun, gol brilian hasil akselerasi Insigne di sisi kiri pertahanan Sassuolo tersebut dianulir wasit setelah VAR menunjukkan Insigne berada pada posisi offside.

Sassuolo akhirnya membuka hujan gol melalui gol bunuh diri Maksimovic di menit ke 34.

Gol tercipta melalui tendangan bebas Domenico Berardi.

Berniat menghalau bola tendangan bebas Berardi, bola yang disundul Maksimovic malah meluncur deras ke gawang Napoli yang dikawal Meret.

Namun, gol tersebut mampu dibayar Napoli dengan tuntas empat menit berselang, tepatnya di menit ke 38.

Baca juga:  Bak Dinamit Meledak, Denmark Dampingi Belgia Lolos Fase Grup UEFA EURO 2020

Gol kedua Sassuolo tercipta melalui titik putih, setelah pergerakan Caputo diganjal pemain belakang Napoli.

Wasit akhirnya memberikan hadiah penalti yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Berardi di menit ke 46, sesaat sebelum turun minum.

Hingga babak pertama usai, Sassuolo memimpin laga dengan kemenangan 2-1.

Memasuki babak kedua, Napoli berupaya kembali mencuri gol penyeimbang dengan terus menggempur barisan pertahanan Sassuolo.

Gol yang dinanti akhirnya tercipta di menit ke 72 melalui kaki Di Lorenzo. Hingga menit ke 90, skor 2-2 bertahan.

Satu menit tambahan waktu berjalan, Napoli sempat berbalik unggul melalui penalti yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Insigne.

Namun, Sassuolo yang bertindak sebagai tuan rumah pantang menyerah hingga akhirnya mampu kembali mencuri gol di menit ke 95, jelang laga berakhir.

Gol penyeimbang yang dihasilkan Sassuolo juga dicetak dari titik putih melalui kaki Caputo.

Hingga laga usai, laga Sassuolo vs Napoli berakhir dengan skor imbang 3-3.

AC Milan vs Udinese Berakhir Imbang

Sementara, pada laga lainnya, AC Milan hanya mampu bermain imbang 1-1 atas tamunya Udinese di San Siro, Milan, Italia.

Baca juga:  Bayern Optimistis Jamal Musiala Bertahan

Pada laga tersebut, AC Milan tampil kelimpungan karena tak kunjung mencetak gol.

Udinese pun membuka asa kemengan setelah mencetak gol di babak kedua pada menit ke 68 melalui Becao.

Hingga laga berjalan 2×45 menit, AC Milan sepertinya akan menelan kekalahan atas Udinese.

Namun, mental juara AC Milan terlihat pada perpanjangan waktu hingga akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Gol semata wayang AC Milan ini dicetak Kessie di menit ke 97, melalui penalti.

Hingga laga usai skor 1-1 bertahan untuk kedua tim.

Roma Menang Tipis atas Fiorentina

Pada laga lainnya, AS Roma mampun mencuri kemenangan tipis 1-2 di kandang Fiorentina.

Seluruh gol pada laga ini tercipta di babak kedua laga. Di mana AS Roma membuka kemenangan melalui gol yang dicetak Spinazzola di menit ke 48.

Spinazzola kembali mengukir namanya di papan skor atas gol bunuh diri yang tercipta di menit ke 60.

AS Roma akhirnya mampu membungkus kemenangan di kandang Fiorentina melalui gol yang dicetak Diawara di menit ke 88.

Baca juga:  Rossi Dapat Insiden, Marc Marquez Juarai MotoGP Catalunya

Hingga wasit meniup peluit tanda laga berakhir, skor 1-2 bertahan untuk kemenangan AS Roma.

Hasil Serie A Lainnya

Cagliari vs Bologna 1-0; Genoa vs Sampdoria 1-1; Benevento vs Verona 0-3; Atalanta vs Crotone 5-1.

Juventus Menang Besar, Inter Milan Makin Nyaman di Puncak Klasemen Serie A

Juara bertahan Juventus juga sukses mengukir kemenangan pada laga pekan ke 25 Serie A ini, Rabu (3/3/2021) dini hari WIB.

Ronaldo cs sukses menumbangkan tamunya Spezia, dengan skor akhir 3-0.

Sementara itu, laga antara menghuni dasar klasemen, Parma dengan pemuncak klasemen sementara Serie A, Inter Milan akan berlangsung Jumat (5/3/2021) dini hari WIB.

Laga Parma vs Inter ini akan disiarkan secara langsung melalui RCTI+ dengan waktu kick off 02.45 WIB.

Dengan hasil imbang yang diraih AC Milan, tentunya akan membuat I Nerazzurri lebih nyaman kala harus melakoni laga tandang kontra Parma.

Saat ini, Inter Milan unggul tiga poin dengan 56 poin di puncak, atas AC Milan yang mengoleksi 53 poin di posisi kedua klasemen sementara Serie A.