GAMEON  

Harga Champions League of Legends, Apa Saja Perubahannya?

Harga Champions League of Legends, Apa Saja Perubahannya
Foto from Youtube League of Legends

GAMEON, ruber.id – Kali ini, kami akan membahas harga Champions League of Legends yang akan mengalami perubahan pada bulan Maret mendatang. 

Yang mana, perubahan ini merupakan salah satu rencana dari Riot Games sendiri selaku developer game tersebut. 

Menurut pihak developer sendiri, harga beli Champions pada game tersebut sudah ketinggalan jaman. 

Kemudian, Riot Games sendiri ingin agar game satu ini menjadikan lebih friendly lagi kepada para player-nya. 

Harga Champions League of Legends

Sebelumnya, ada sekitar 7 kategori yang dibagikan dalam perubahan harga Champions pada game ini. 

Yang mana, kategori tersebut dari mulai Champions termurah hingga paling mahal. 

Pertama, dibuka dengan harga 450 Blue Emotes atau 260 Riot Point di mana dalam kategori ini adalah para Champions yang disukai oleh pemain pemula. 

Baca juga:  Hasil Evos Legends VS Bren Esports MPLI 2022,Juara M1 dan M2

Selain itu, kategori ini didominasi oleh Champion lawas dan Champions yang cara mainnya cukup mudah seperti Malphite, Miss Fortune dan Yuumi. 

Kemudian, kategori yang kedua dijual dengan harga 1350 Blue Emotes atau 585 Riot Point. 

Yang mana, Champions yang masuk kategori ini diisi oleh champion yang cara mainnya cukup menantang tapi tidak sulit. 

Selain itu, Champions yang memiliki pick rate tinggi dan sering menjadi favorit para player juga masuk dalam kategori ini. Seperti Champions Yasuo, Lucian, dan Sett. 

Selanjutnya, untuk kategori ketiga dijual dengan harga 3150 Blue Emotes atau 790 Riot Point. 

Yang mana, kategori ini masuk kepada champion yang memiliki keunikan sendiri serta memiliki tingkat mastery yang tinggi. 

Baca juga:  Cerita Estes Mobile Legends, Raja Elf yang Sangat Bijaksana

Tak hanya itu saja, para player pun terkadang tidak bisa menguasai Champion tersebut dalam satu atau dua kali main saja. Seperti LeBlanc, Shaco dan Yorick. 

Selanjutnya, kategori yang keempat dibandrol dengan harga 4444 Blue Emotes atau 880 Riot Point.

Champions yang masuk dalam kategori tersebut adalah Jhin, apakah Riot Games sedang bercanda? 

Harga Champions League of Legends

Selanjutnya, kategori yang kelima dijual dengan harga 4800 Blue Emotes atau 880 Riot Point. 

Dalam kategori ini mayoritas Champion akan disimpan, jadi kalian bisa mengharapkan mereka yang cara mainnya biasa saja. 

Selain itu, untuk cara bermainnya pun tidak sulit untuk dikuasai akan berada di kategori ini. 

Kemudian, kategori yang keenam dibandrol dengan harga 6.300 Blue Emotes atau 975 Riot Point. 

Baca juga:  Aulus Mobile Legends Original Server Patch 1.7.32, Moonton Berjanji Gak Akan Mengubah Lagi

Dalam kategori ini, adalah para Champion baru atau perilisannya belum lama dan belum melebihi dua season masuk kategori ini. 

Lalu, terakhir kategori ke tujuh dibandrol dengan harga 7.800 Blue Emotes atau 975 Riot Point. 

Yang mana, kategori ini dikhususkan kepada mereka para champion yang baru saja dirilis.

Sebelumnya, Riot Games telah menjelaskan jika nanti akan ada sistem diskon bundle untuk penjualan tersebut. 

Selain itu, Riot Games juga berharap dengan adanya sistem ini penjualan Blue Emotes dan Riot Point tidak ketinggalan jaman lagi. 

Lalu, pihak developer sudah berencana akan meriliskan sistem baru ini pada patch 13.5 yang dirilis pada tanggal 8 Maret mendatang.