SPORTS  

Final Piala Super Italia Inter vs Juventus, Susunan Pemain

Final Piala Super Italia Inter vs Juventus
Foto screenshoot Instagram @inter

BERITA BOLA, ruber.id – Final Piala Super Italia mempertemukan Inter vs Juventus di Stadion San Siro, Milan, Italia. Kamis (13/1/2022) dini hari WIB, kick off pukul 03. 00 WIB.

Inter tampil di Final Piala Super Eropa, setelah menjuarai Serie A musim 2020/2021.

Sedangkan Juventus, tampil sebagai juara di ajang Coppa Italia musim 2020/2021.

Baik Inter maupun Juventus tampil apik pada laga di Serie A, dengan terus memenangi laga demi laga hingga pekan ke-21 Serie A ini.

Pelatih Inter Simone Inzaghi, telah dua kali mencicipi gelar Piala Super Italia ini.

Sedangkan Pelatih Juventus Max Allegri telah menyabet gelar ini sebanyak 3 kali.

Menurut Pelatih Kepala Inter Simone Inzaghi, laga Inter vs Juventus ini akan berjalan sengit dan seru.

Baca juga:  Bek Inter Milan, Skriniar Bawa Slovakia Menang atas Polandia

“Laga akan berjalan sulit. Tapi kami ingin memenangi gelar,” kata Izaghi, menyitat dari situs resmi inter.

Pelatih Juventus Max Allegri juga tak menganggap remeh, laga final Piala Super Italia ini.

Berikut ini susunan pemain, yang sudah kedua pelatih siapkan.

INTER (3-5-2):

1 Handanovic; 37 Skriniar, 6 De Vrij, 95 Bastoni; 2 Dumfries, 23 Barella, 77 Brozovic, 20 Calhanoglu, 14 Perisic; 9 Dzeko, 10 Lautaro.

Cadangan: 97 Radu, 5 Gagliardini, 7 Sanchez, 8 Vecino, 11 Kolarov, 12 Sensi, 13 Ranocchia, 19 Correa, 22 Vidal, 32 Dimarco, 33 D’Ambrosio, 36 Darmian.

Pelatih: Simone Inzaghi.

Pemain Inter tidak ada satupun yang mendapatkan larangan bermain, sehingga seluruh pemain tersedia untuk laga final ini.

Baca juga:  Bawa Inter Menang di Menit Akhir, Dzeko: Rasanya Luar Biasa

JUVENTUS (4-4-2):

36 Perin; 2 De Sciglio, 24 Rugani, 3 Chiellini, 12 Alex Sandro; 14 McKennie, 27 Locatelli, 25 Rabiot; 20 Bernardeschi; 44 Kulusevski; 9 Morata.

Cadangan: 1 Szczesny, 23 Pinsoglio, 5 Arthur, 6 Danilo, 10 Dybala, 17 Pellegrini, 18 Kean, 19 Bonucci, 21 Kaio Jorge, 30 Bentancur, 38 Ake, 45 De Winter.

Pelatih: Massimiliano Allegri.

Wasit: Doveri.
Asisten: Bindoni, Imperiali.
Ofisial keempat: Fabbri.
VAR: Mazzoleni.
Asisten VAR: Longo.

Satu kartu kuning sebelum hukuman: Lautaro; Danilo, Locatelli. Sedang menjalani hukuman: De Ligt, Cuadrado.

Dengan komposisi pemain terbaik yang kedua pelatih turunkan ini, tentunya laga final Piala Super Italia, antara Inter vs Juventus, sesaat lagi, tentunya akan berjalan seru.

Penulis/Editor: R003