Dua Hama Ini Rugikan Petani Albasiah di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, ruber.id – Ada dua hama yang merugikan petani penanam albasiah di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Yakni ulat kantong dan karak tumor.

Tak sedikit petani di Pangandaran mengandalkan hasil panen dari tanaman pohon albasiah sebagai penghasilan rutin musiman.

Kini menanam pohon albasiah tak lagi menjanjikan sebagai penghasilan musiman. Karena serangan hama ulat kantong dan karak tumor yang merusak.

Salah seorang petani di Pangandaran Dede Pendi mengatakan, hama ulat kantong dan karak tumor merambah dan menular dari satu pohon ke pohon lainnya.

“Petani sering mengeluh jika tanaman albasiah miliknya gagal tanam hingga satu hamparan,” kata Pendi, Senin (31/5/2021).

Berbagai upaya telah dilakukan petani dengan segala cara, namun belum juga ada yang membuahkan hasil.

Baca juga:  Pilkada 2020, KPU Pangandaran Umumkan Jumlah Dukungan Minimal Calon Perseorangan

“Dampak serangan hama ulat kantung dan karak tumor sangat berpengaruh pada kematian pohon albasiah,” ujarnya.

Salah seorang petani di Pangandaran Dede Pendi menyebutkan, serangan kedua jenis hama itu disebabkan punahnya spesies burung pemakan ulat. Dan semut rangrang sebagai mata rantai makanan dalam ekosistem.

“Ciri pohon albasiah yang terserang hama ulat kantong daunnya kering, dahannya pun menjadi keropos, akhirnya seluruh pohon mati,” sebutnya.

Beberapa petani di Pangandaran, kini ada yang memilih menanam tanaman jenis lain yang dinilai lebih menguntungkan. (R001/smf)

BACA JUGA: Kedelai Wilis Jadi Bahan Baku Kecambah di Pangandaran