Daihatsu Xenia dan Sigra Bakal Dipasangi Fitur Canggih Smart Assist

Daihatsu Xenia dan Sigra
Smart Assist pada Daihatsu Xenia dan Sigra. ils/net

BERITA OTOMOTIF, ruber.id – Daihatsu memperkenalkan teknologi Smart Assist yang akan mereka sematkan pada produk Xenia dan Sigra.

Smart Assist ini sudah masuk dalam generasi ketiga.

Smart Assist dari Daihatsu ini berfungsi untuk membantu pengemudi saat mengoperasikan kendaraan.

Fungsi utamanya adalah sebagai pencegah terjadinya kecelakaan.

Terutama, kecelakaan yang terjadi akibat kelalaian dari si pengemudi.

Direktur Pemasaran ADM Amelia Tjandra menjelaskan, nantinya Smart Assist juga akan terpasang di beberapa model Daihatsu yang diproduksi ADM di Indonesia.

Di antaranya low cost green car Daihatsu Sigra dan multi purpose vehicle Daihatsu Xenia.

“Mobilnya akan kami pilih, enggak semua varian.”

“Misalnya Sigra, yang paling atas karena kan ada ABS (anti-lock braking system).”

Baca juga:  Aplikasi Alodokter, dari Chat Dokter hingga Kalkulator Kesehatan

“Xenia, juga enggak semua kami kasih fitur itu,” tutur wanita yang akrab dengan sapaam Amel itu di Kawaguchi. Jepang, Sabtu (26/10/2019), dari laman viva.

Berikut kecanggihan fitur Smart Asist Daihatsu

Pre-collision

Terdapat sensor kamera ganda pada kaca depan bagian atas, tepat di balik kaca spion tengah.

Itu untuk memantau jarak dengan obyek yang ada di depan, baik kendaraan lain maupun penyeberang jalan.

Jika terlalu dekat, sistem akan otomatis mengaktifkan rem, mencegah terjadinya tabrakan.

Tak hanya itu, apabila pengemudi menginjak pedal rem namun tidak cukup dalam, maka sistem akan membantu menambah tekanannya.

Lane Departure

Ini berguna untuk mencegah kendaraan berpindah lajur saat pengemudi mengantuk.

Baca juga:  Cara Aktivasi Fitur Pencari Lagu di iPhone, Tak Ada di Android

Sistemnya akan membaca garis marka, dan menahan roda agar tidak berubah arahnya. Pengemudi juga akan mendapatkan peringatan.

Selain itu, sistem Smart Assist Daihatsu juga akan aktif saat pengemudi hendak berpindah lajur namun ada kendaraan lain melaju kencang di jalur yang akan ia masuki.

Auto High Beam

Lampu depan akan otomatis berpindah dari sorotan jauh ke standar, saat sensor mendeteksi adanya kendaraan dari arah berlawanan.

Jika sudah kosong, maka sistem Smart Assist dari Daihatsu ini akan mengaktifkan kembali lampu jauh. (Arsip ruber.id)