SPORTS, ruber.id – Bos Man United, Sir Jim Ratcliffe, memberikan garansi penuh bahwa manajer, Ruben Amorim, akan bertahan dalam jangka panjang di Old Trafford.
Diketahui, Amorim mengambil alih kursi pelatih Man United dari Erk ten Hag pada November 2024 lalu.
Akan tetapi, sejauh ini, performa Setan Merah (Julukan Manchester United) belum menunjukkan tanda-tanda perbaikan.
Meski begitu, Bos Man United ini menilai, Amorim sebagai pelatih muda yang luar biasa.
Ia yakin, akan peran Amorim dalam membangun kembali skuat Manchester United.
“Amorim adalah manajer muda yang luar biasa. Ia sangat hebat, dan saya yakin ia akan bertahan lama di Manchester United,” ungkap Sir Ratcliffe dikutip ruber.id dari akun X pakar sepak bola Fabrizio Romano, Selasa (11/3/2025).
Sir Ratcliffe mengakui, ada tantangan besar dalam membangun skuat yang lebih kompetitif.
Menurutnya, beberapa pemain saat ini tidak memenuhi standar yang diharapkan.
Sementara, sebagian pemain lainnya menerima bayaran atau gaji yang terlalu tinggi.
“Beberapa pemain mungkin tidak cukup bagus, dan ada yang mungkin digaji terlalu mahal.”
“Tetapi bagi kami, untuk membentuk skuat yang benar-benar menjadi tanggung jawab kami sepenuhnya, itu akan membutuhkan waktu,” jelas Sir Ratcliffe.
Pernyataan ini menunjukkan, Man United berkomitmen penuh dalam proyek jangka panjang mereka di bawah kepemimpinan Amorim.
Dengan dukungan penuh dari Ratcliffe dan tim manajemen baru, United berharap bisa kembali bersaing di level tertinggi sepak bola Eropa. ***