BERITA INTERNASIONAL, ruber.id – Tak seperti tahun sebelumnya, pada tahun ini, Arab Saudi merayakan secara besar-besaran Hari Valentine. Tak ayal, hal ini pun membuat heboh sejagat.
Hari Valentine yang jatuh pada hari ini, Senin (14/2), memang dirayakan serempak di seluruh dunia. Tak terkecuali Indonesia.
Jadi sebelum ke topik utama perayaan hari valentine di Arab Saudi, kita bahas terlebih dahulu terkait kontroversi Hari Kasih Sayang ini di Indonesia.
Di Indonesia, perayaan tersebut kerap menjadi kontroversi karena dinilai tak sesuai dengan budaya negeri ini.
Valentine Day, juga identik dengan tradisi barat yang vulgar di urusan percintaan.
Selain tak sejalan dengan tradisi Indonesia, banyak pemuka agama Islam menentang konsep Valentine.
Hal ini karena Valentine dinilai ‘menghalalkan’ hubungan pria-wanita di luar pernikahan, yang bisa mengakibatkan dosa zina.
Meski ditentang sebagian besar ulama, perayaan Valentine di Indonesia tetap berjalan meriah. Terutama, di kota-kota besar.
Setiap toko, memajang pernak-pernik khas Hari Kasih Sayang yang didominasi warna merah.
Hal ini wajar saja mengingat Indonesia bukan negara berlandaskan agama, namun demokrasi Pancasila yang mengakui banyak agama, tradisi, dan budaya.