GAYAIN, ruber.id – Bajamba Kapau, restoran yang dikenal dengan keautentikan rasa khas Sumatera Barat, kini memperluas layanannya di Kota Bandung. Restoran ini, menghadirkan menu sarapan pagi yang menggugah selera.
Sejak 18 Desember 2024, restoran ini mulai menawarkan hidangan sarapan dengan harga terjangkau, menyasar berbagai kalangan. Khususnya, masyarakat menengah ke bawah.
Menu Sarapan yang Bervariasi
Para pengunjung, dapat menikmati aneka hidangan khas. Seperti lontong, sate Padang, soto Padang, dan bubur kampiun.
Selain itu, tersedia juga camilan tradisional seperti bakpau, kue bika, lumpia, dan salalauak.
Pilihan minuman khas seperti teh talu dan kopi tatungkui, menjadi pelengkap sempurna untuk pengalaman bersantap pagi.
Manager Operasional Bajamba Kapau, Hendra menegaskan keunikan menu, khususnya soto Padang.
“Soto kami, berbeda dengan yang lain. Kuah beningnya diperkaya dengan rempah-rempah khas yang memberikan rasa autentik dan istimewa,” ungkap Hendra, Selasa (21/1/2025).
Dengan tagline Sarapan di Bajamba Kapau, ba raso makan di kampuang, restoran ini ingin menghadirkan suasana dan rasa khas kampung halaman langsung ke meja makan Anda.
Harga Bersahabat untuk Semua Kalangan
Sarapan pagi di Bajamba Kapau, ditawarkan dengan harga mulai dari Rp2.000 hingga Rp25.000 per porsi.
Layanan sarapan ini, tersedia setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 10.30 WIB.
Hal ini, menjadikan restoran ini pilihan tepat bagi mereka yang mencari sarapan lezat dan terjangkau di Bandung.
Sajian Lengkap dari Pagi hingga Malam
Tak hanya sarapan, Bajamba Kapau di Bandung juga, terkenal dengan menu prasmanannya yang kaya pilihan.
Terdapat lebih dari 60 hidangan khas seperti rendang, dendeng batokok, tamusu, gajebo (daging sapi berlemak), hingga gulai kapau (hidangan berbahan dasar nangka, kacang panjang, dan kol).
“Rempah yang kuat, rasa gurih yang mendominasi, serta penyajian khas menggunakan centong kayu tradisional adalah ciri khas kami,” tambah Hendra.
Harga menu prasmanan mulai dari Rp27.500 hingga Rp62.000. Untuk pencinta jajanan malam, restoran ini juga menyajikan berbagai pilihan menarik.
Seperti sate Padang, martabak Padang, roti canai, dan mie goreng, dengan harga mulai Rp15.000 hingga Rp25.000.
Layanan jajanan malam, tersedia dari pukul 16.00 hingga 23.00 WIB.
Menghidupkan Filosofi Tradisi Makan Bersama
Nama Bajamba Kapau sendiri, memiliki makna mendalam. Bajamba, berarti makan bersama, sementara Kapau, merujuk pada tradisi kuliner khas daerah Kapau.
Restoran ini, tidak hanya menyajikan makanan. Tetapi, menyampaikan kehangatan tradisi makan bersama yang menjadi bagian penting dari budaya Sumatera Barat.
Dengan cita rasa yang autentik, harga bersahabat, dan filosofi tradisi yang kental, Bajamba Kapau telah menjadi ikon kuliner Sumatera Barat di Bandung sejak berdiri pada Desember 2020. Restoran ini, buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 23.00 WIB.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi hidangan khas Minang yang otentik, di Bajamba Kapau! Nikmati pengalaman kuliner yang unik dan bawa suasana kampung halaman ke hati Anda.***