Doamu Center Luncurkan Program Wifi Gratis di Jatinangor, Sukasari dan Cimanggung

Doamu Center Luncurkan Program Wifi Gratis di Jatinangor, Sukasari dan Cimanggung
H Dony Ahmad Munir saat mengaktifkan Wifi Gratis di Seblak Mahput, Jumat (23/8/2024). R015/ruber.id

BERITA SUMEDANG, ruber.id H Dony Ahmad Munir melalui Doamu Center kembali mengimplementasikan inisiatif sosialnya dengan meluncurkan program Wifi Gratis.

Setelah sukses dengan program serupa pada Pilkada 2018, kali ini, Bupati Sumedang periode 2018-2023 ini memperluas jangkauan layanan dengan menghadirkan Wifi Gratis di 21 titik strategis di kawasan Jatinangor, Sukasari, dan Cimangung.

Peluncuran ini, diresmikan dengan ceramah mengenai Literasi Digital yang disampaikan langsung oleh bakal calon bupati Sumedang di Pilkada 2024.

“Dengan Bismillahirohmanirohim, Wifi Gratis ini semoga membawa manfaat dan berkah untuk masyarakat Jatinangor, Sukasari, dan Cimanggung,” kata Dony, Jumat (23/8/2024).

Pemasangan Wifi Gratis dilakukan di berbagai lokasi seperti pasar, masjid, pesantren, sekolah, dan pusat jajanan.

Baca juga:  Bawaslu RI: Kontestasi Politik Nihil Jika Ada Calon Tunggal Dalam Pilkada 2020

Program ini, bertujuan untuk memperluas akses internet bagi masyarakat, mendukung kegiatan belajar para siswa.

Selain itu, sebagai upaya untuk meningkatkan pendapatan pelaku UMKM, serta membantu santri dan pedagang dalam mengurangi beban hidup mereka.

Setelah acara peluncuran, Dony Ahmad Munir mengunjungi Seblak Mahput di Cimanggung. Salah satu lokasi yang kini juga menikmati fasilitas Wifi Gratis.

Di tempat tersebut, ia menunjukkan cara mengakses Wifi dan berbagi kebahagiaan atas peluncuran ini.

“Alhamdulillah, Wifi sudah terpasang di sini,” ujar Dony.

Putri, pemilik Seblak Mahput, menyampaikan terima kasih atas pemberian akses Wifi ini.

Ia mendoakan agar Dony Ahmad Munir diberikan kesehatan serta kembali terpilih sebagai bupati Sumedang pada periode mendatang.

Baca juga:  KPU Pangandaran Sebut Pilpres dan Pilkada Digelar Tahun 2024

“Terima kasih kepada Bapak Haji Dony Ahmad Munir. Semoga program ini membawa manfaat dan bapak diberikan kesehatan serta kesuksesan untuk periode 2024-2029,” ungkap Putri.

Dalam kesempatan tersebut, Dony Ahmad Munir juga mengapresiasi kerjasama dari relawan Pro Doamu, Doamu Center, serta Winter Access yang telah mendukung terlaksananya program ini.

Ia berharap, kolaborasi ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Sumedang.***