SPORTS  

Inter vs Lecce, Buka Peluang Juara Paruh Musim Serie A

Inter vs Lecce in Serie A
Dengan absennya Lautaro akibat cedera, Marcus Thuram akan menjadi tumpuan Inter dalam menggedor jala Lecce, Minggu (23/12/2023) dini hari WIB. Foto from Instagram @inter

SPORTS, ruber.id – Pemuncak klasemen sementara Serie A, Inter Milan akan menghadapi Lecce pada matchday 17, pekan ini.

Laga yang secara di atas kertas mampu dimenangkan Barella cs ini akan berlangsung di Stadion San Siro, Minggu (23/12/2023) kick off pukul 00.00 WIB.

Laga ini, akan membuka lebar peluang Inter menjadi juara paruh musim Serie A musim kompetisi 2023/2024.

Mengingat, saat ini, Inter berada di puncak klasemen dengan torehan 41 poin, unggul 4 poin atas Juventus di peringkat kedua.

Inter vs Lecce

Meski di atas kertas Inter bisa menang dengan mudah, namun Lecce tidak bisa dianggap remeh.

Sebab, di bawah asuhan Roberto D’Aversa tampil apik dan kerap menjadi mimpi buruk tim-tim besar Serie A.

Baca juga:  Ludogorets vs Inter Milan: Harus Bangkit Tanpa Diperkuat Brozovic dan Skriniar

Tercatat, di musim ini, tim seperti Lazio ditekuk 2-1. Lecce juga tampil solid kala menghadapi tim besar seperti AC Milan (2-2), dan klub mapan lainnya.

Jadi, jika tidak ingin tersandung kala menghadapi Lecce, Inter patut waspada dengan tidak meremehkan Nikola Krstovic cs.

Jelang laga sendiri, Inter tidak akan diperkuat oleh kapten tim Lautaro Martinez dan Federico Dimarco karena cedera.

Keduanya, selama musim ini menjadi pemain penting dan tak tergantikan di skuat Simone Inzaghi.

Dengan absennya Lautaro, Inzaghi kemungkinan akan memasangkan duet Thuram dan Arnautovic di depan. Sedangkan peran Dimarco akan diisi Carlos Augusto di sisi kiri.

Sedangkan di sisi Lecce, yang kini menempati peringkat ke 12 Serie A, mereka akan tampil full team.