GAMEONE, ruber.id – Kali ini, kami akan membahas Riot Games yang menghapus animasi recall Xayah dan Rakan pada game League of Legends.
Seperti yang sudah kita ketahui, Xayah dan Rakan merupakan Champions yang paling populer pada game tersebut.
Karena, Riot Games sendiri selalu saja merilis semua konten mereka secara bersamaan.
Namun, saat ini Riot Games sedang diserang oleh keluhan para komunitas League of Legends.
Animasi Recall Xayah dan Rakan League of Legends
Yang mana, keluhan tersebut terkait dengan duo Champions Xayah dan Rakan lebih tepatnya skin terbaru mereka.
Skin yang baru saja dirilis dengan nama Broken Covenant, yang mana efek recall yang menjadikan kedua Champions tersebut populer malah dihapus.
Perlu diingat, jika Champions Xayah memiliki skin baru maka Rakan pun harus ikut turut serta begitupun sebaliknya.
Tetapi, pada skin baru tersebut terbilang sangat mengecewakan karena skill pasif berupa recall secara bersamaan sudah tidak ada.
Selain itu, Riot Games pun sudah mengkonfirmasi jika untuk kedepannya skill pasif seperti itu tidak akan ada lagi untuk mereka berdua.
Bagi kalian yang belum tau, skill pasif unik yang menjadikan mereka populer ialah bisa recall secara bersamaan.
Dengan efek seperti kekasih yang sedang recall ke base, menjadikan recall tersebut menjadi cepat dan lebih cepat juga kembali ke medang perang.
Dengan adanya manfaat yang sangat bagus tersebut, banyak player yang sangat menyukai skill pasif tersebut.
Namun, kemarin Riot Games sendiri sudah mengkonfirmasi jika skill pasif tersebut tidak akan berlaku di skin yang sekarang ini.
Ada banyak sekali player yang kecewa, bahkan di Twitter hingga media dan website lain pun sangat banyak keluhan tersebut.
Saking banyaknya keluhan yang masuk, akhirnya Riot angkat bicara dan memberikan alasan mengapa hal tersebut bisa terjadi.
Menurut Riot, dari data yang dimiliki sudah sangat terlihat jelas jika pick rate untuk kedua Champions tersebut cukup kecil.
Terlebih lagi, untuk mereka berdua bermain bersama dan menggunakan Skin yang sama juga sangat jarang terlihat.
Jadi, kemunculan skill pasif berupa animasi recall bersamaan sudah sangat jarang sekali terjadi.
Selain itu, Riot pun menambahkan jika mereka tidak ingin menghabiskan waktu dan biaya untuk sesuatu yang sangat jarang terjadi tersebut.
Yang mana, mereka lebih memilih untuk menggunakannya pada keperluan yang lain.