Cara Ganti Background Zoom di Android dan juga PC atau Laptop

Cara Ganti Background Zoom di Android dan juga PC atau Laptop
Foto From MobiGyaan

BERITA GADTECH, ruber.id – Cara ganti background Zoom Meeting di Android dan juga PC atau Laptop harus kamu tahu.

Hal ini agar kalian tampak lebih keren, kekinian dan orang juga tak tahu lokasi kita yang sebenarnya.

Buat yang ingin gaya-gayaan pastinya bisa sih dan ga perlu greenscreen segala macam dah.

Cara Ganti Background Zoom di Komputer atau laptop

  • Pilih dan buka Zoom yang ada di komputer maupun laptop Anda.
  • Lalu, tekan ikon pengaturan atau ‘Setting’ di bagian bawah foto profile.
  • Di bagian kiri, Anda dapat memilih ‘Virtual Background’ dan centang tulisan ‘I Have a Green Screen’.
  • Lanjutkan dengan memilih gambar latar maupun video. Caranya, tekan tombol + yang muncul di pilihan ‘add video’ maupun ‘add photo’.
  • Tunggu beberapa saat, background pun akan berubah sesuai dengan pilihan Anda pada tampilan layar.
Baca juga:  Transkripsi Instan, Teknologi yang Memudahkan Kerja Guru hingga Dokter

Ganti Background Saat Meeting

  • Perhatikan menu yang ada di bagian bawah saat meeting, di situ akan muncul ikon untuk stop video.
  • Lanjutkan dengan klik ikon bergambar panah ke atas yang terletak pada ikon stop video tersebut secara bersamaan
  • Setelah itu, pilih opsi yang bertuliskan ‘Choose Virtual Background’ dan ganti dengan latar sesuai keinginan Anda.

Ganti Background di Hp

  • Masuk ke web Zoom di sini dan login menggunakan akun Zoom yang masih aktif milik Anda.
  • Pada halaman utama, buka ‘Setting’ dan klik ‘In Meeting (Advanced)’ saat diklik, secara bersamaan muncul ‘Virtual Background’.
  • Jika itu muncul, maka Anda dapat mengganti background Zoom di HP.
  • Buka Zoom di HP baik Android maupun iOS.
  • Klik pada tombol ‘More’ atau ikon tiga titik dan lanjutkan dengan pilih ‘Virtual Background’ pada HP Android atau ‘Background and Filters’ pada HP dengan sistem operai iOS.
  • Kemudian, Anda bisa memilih background yang tersedia oleh Zoom.
  • Jika ingin mengganti background lainnya, upload dari galeri dengan klik ikon ‘+’ pada bagian atas galeri.
  • Atau Anda ingin memburamkan latar dengan memilih opsi ‘Blur’.
  • Setelah itu, Anda bisa klik tombol ‘Close’ yang ada di bagian pojok kanan bawah dan tutup page ‘Virtual Background’.
Baca juga:  Cara Merawat CVT Motor Matic

Itulah cara mengganti Background di Zoom Meeting di Android dan PC yang bisa kamu coba.