GAMEON  

5 Game Android Offline dan Online High Graphic Story Terbaik 2022, Marvel Gak Mau Kalah

5 Game Android Offline dan Online High Graphic Story Terbaik
Foto from Youtube Marvel Entertainment

GAMEON, ruber.id – Kali ini, kami akan membahas beberapa game Android offline dan online high graphics story terbaik 2022.

Di mana, salah satu unsur penting dalam permainan adalah cerita game. 

Biasanya, cerita yang memiliki tujuan baik akan sukses membuat para gamers betah dan larut ke dalamnya. 

5 Game Android Offline dan Online High Graphic Story Terbaik 2022, Marvel Gak Mau Kalah

1.Deemo II

Game online dengan genre adventure ini dikembangkan oleh Rayark International Limited, dengan kapasitas 2,54 Gigabyte. 

Deemo II, merupakan sekuel dari game Bimo yang dirilis pada Januari 2022. 

Di mana, mengambil konsep permainan rhythm action yang fokus pada permainan musik dan menggunakan instrumen piano. 

Selain konsepnya, daya tarik game ini terletak pada Storyline-nya. 

Di mana, premis game ini menceritakan seorang gadis muda yang berjumpa dengan makhluk putih berbentuk serupa manusia bernama Deemo. 

Baca juga:  Konsep Hero Baru Ixia Mobile Legends, Marksman Selanjutnya Nih Bos!

Kemudian, sang gadis dan Deemo pun bekerja sama untuk menemukan kerajaan fantasi. 

Yang merupakan, harapan untuk menyelamatkan dunia dari hujan yang tak kunjung reda. 

2.Nier Reincarnation

Game online dengan genre adventure ini dikembangkan oleh Square Enix, dengan kapasitas aplikasi 848 MegaByte. 

Nier Reincarnation, merupakan seri pertama dari franchise Nier yang hadir di platform smartphone.

Di mana, kejadian yang terjadi di seri ini berlangsung di dunia yang sama dengan dua seri pendahulunya. 

Namun, reincarnation menghadirkan protagonis dan situasi umum yang berbeda. 

Di mana, karakter utama yang kalian gunakan disini adalah seorang karakter gadis yang tiba-tiba terbangun di dunia misterius. 

Selain itu, dunia tersebut dipenuhi menara dan labirin yang disebut dengan cage. 

5 Game Android Offline dan Online High Graphic Story Terbaik 2022, Marvel Gak Mau Kalah

3.Batman The Telltale Series

Game offline ini dikembangkan oleh Telltale, dengan kapasitas aplikasi 1,4 Gigabyte. 

Baca juga:  Cerita dan Fakta Unik Gatotkaca Mobile Legends, Kalian Harus Tahu!

Batman The Telltale Series, merupakan series game Android yang mengadaptasi sang manusia kelelawar Batman. 

Yang mana, ceritanya atau Storyline dipercayakan pada penulis seri The Walking Dead. 

Di mana, seri The Walking Dead sendiri sudah dikenal memiliki cerita yang bagus. 

Karena, sudah terbukti dari pencapaiannya yang mengantongi berbagai penghargaan. 

4.Marvel Future Revolution

Game online ini dikembangkan oleh Netmarble, dengan kapasitas aplikasi 7,50 Gigabyte. 

Tak hanya dari Jagat DC, Marvel juga memiliki game Android yang membawakan cerita yang cukup bagus yaitu Marvel future Revolution. 

Yang merupakan Game open world action RPG pertama Marvel, untuk platform mobile. 

Game ini, memungkinkan kalian untuk menggunakan berbagai karakter Superhero Marvel. 

Di mana, storyline yang dibawakan di game ini diangkat dari cerita-cerita para Hero aslinya namun dibuat khusus untuk game ini. 

Hal tersebut sangat menarik, apalagi mengingat visualisasinya yang sinematik dengan pertarungan yang dinamis. 

Baca juga:  Cara Install Heroes Arise di Android, Mudah Saja Bahkan Buat Pemula

5.Sky Children of the Light

Game online dengan genre adventure ini dikembangkan oleh Thatgamecompany, dengan kapasitas aplikasi 1,64 Gigabyte. 

Sky Children of the Light, merupakan sebuah game yang akan membuat kalian menemani anak kecil dalam petualangan bernuansa sihir. 

Di mana, tujuan utama kalian di sini adalah mengembalikan bintang jatuh ke rasi bintangnya masing-masing dan membawa harapan pada dunia. 

Selain itu, salah satu aspek unik dari game ini adalah sistem interaksinya dengan dunia maupun pemain lain. 

Kemudian, ceritanya nyaris disampaikan tanpa kata-kata namun hal tersebutlah yang menjadi bagian menarik dari permainannya Game ini. 

Lalu, didukung oleh visual yang indah serta latar belakang musik yang pas dengan mood yang terjadi selama permainan. 

Jadi, bagaimana menurutmu mengenai game android offline dan online high graphic story terbaik 2022 ini?