GAMEON  

Convergence Game Hack and Slash Ekko League of Legends

Convergence Game Hack and Slash Ekko League of Legends
Foto from Youtube Riot Forge

GAMEON, ruber.id – Convergence atau Conv/Rgence A League of Legends Story, merupakan game yang dipublikasikan oleh Riot Forge. 

Riot Forge adalah tim divisi publisher, yang dibentuk oleh Riot Games. 

Nantinya lewat publisher tersebut akan lahir berbagai baru, yang di mana kontennya masih berhubungan dengan game yang dimiliki Riot Games. 

Game Conv/Rgence ini merupakan besutan dari Double Stallion Games. 

Convergence Game Hack and Slash Ekko League of Legends

Sebuah game yang akan mengisahkan Champions Ekko, yang mencoba menyelamatkan kota tercintanya Zaun. 

Game ini termasuk ke dalam permainan single player, sepanjang game berjalan kalian akan menggunakan karakter Ekko. 

Dan tentunya untuk berpetualang mengalahkan berbagai musuh, musuh utama adalah organisasi jahat yang ada di Zaun. 

Baca juga:  Game Magic Tiles 3, Mainkan Harmoni Musik dalam Genggaman

Organisasi ini dipenuhi dengan kriminal yang menjalani bisnis, sekaligus memegang ekonomi di area tersebut. 

Sehingga, kota ini sangat sulit untuk layak ditempati oleh masyarakat biasa. 

Champions yang termasuk ke dalam organisasi ini adalah Renata Glasc, yang baru saja dirilis kemarin. 

Siapa yang tahu, mungkin saja ia akan muncul dalam game ini. 

Dari segi gameplay, Conv/Rgence memiliki gameplay yang bisa dibilang cukup unik dan menantang.

Di mana sebagai Ekko, kalian akan mengalahkan musuh sekaligus bermain dengan waktu.

Sebagai pengendali waktu, yang bisa kembali ke masa lalu. 

Dalam game ini, pihak developer ingin memastikan bahwa kalian bisa mendapatkan sesuatu dari melakukan hal tersebut. 

Baca juga:  Pengenalan Hero Chip Mobile Legends, Akhirnya Moonton Masukan Karakter Imut

Maksudnya seperti ini, dalam contoh kasus jika kalian sedang berada dalam pertempuran dan hampir mati. 

Maka, kalian bisa mundur ke masa lalu dan mengulangi pertempuran tersebut. 

Tetapi, berbeda dengan pertempuran yang pertama di mana pertempuran kedua tentu kalian sudah mengetahui berbagai hal. 

Seperti cara kerja, dan pergerakan musuh yang kalian lawan. 

Sehingga, bagaimana cara kalian melawan musuh tersebut sudah lebih baik dari sebelumnya. 

Jika kalian ingin menyelesaikan game ini, maka kalian harus mengerti dahulu konsep mengulangi dan belajar dari kesalahan. 

Pertarungan dari game ini juga bisa dibilang mengambil gaya hack and slash, dan fokus pada platforming. 

Sepertinya, game Convergence atau Conv/Rgence A League of Legends Story wajib kalian coba.