GAMEON  

Cerita dan Fakta Akai Mobile Legends, Terinspirasi dari Karakter Animasi

Cerita dan Fakta Akai Mobile Legends, Terinspirasi dari Karakter Animasi
Foto from game Mobile Legends

GAMEON, ruber.id – Akai Mobile Legends merupakan hero berwujud Panda, yang mempunyai role tank dengan kemampuan crowd control bikin lawan kesal.

Baru-baru ini Akai telah di revamp oleh Moonton, dengan tampilan dan mengubah beberapa skill-nya.

Setelah di revamp, hero tersebut sangat over power dan bisa menggantikan role assassin sebagai jungler.

Cerita Akai Mobile Legends

Sebuah desa yang terletak di ujung timur kerajaan Swan Castle, terdapat sebuah tempat peninggalan seorang Raja.

Dan Raja ini mempunyai suatu misi, yang memiliki makna dan tujuan tersendiri.

Swan Castle, merupakan sebuah kerajaan yang sangat dicintai oleh semua penduduk negeri.

Kerajaan ini berdiri megah di tengah bukit yang tinggi.

Baca juga:  Update Terbaru Genshin Impact Versi 3.0, Akhirnya Telah Rilis dengan Perubahan yang Luar Biasa

Di dalam bukit itu, terdapat sumber dari mata air pegunungan yang sangat bersih dan juga jernih.

Penduduk sekitar, memanfaatkan sumber mata air ini untuk keberlangsungan hidup dan juga sebagai kebutuhan bagi desa.

Dan ada sebuah desa yang terletak di ujung timur dari kerajaan Swan Castle, merupakan sebuah tempat yang sangat berbeda.

Desa tersebut, dihuni dan dilestarikan oleh sekelompok Panda.

Mereka hidup sederhana, dan juga kehidupan yang sangat bahagia.

Akan tetapi ada salah satu Panda yang berbeda diantara yang lainnya, Ia bernama Akai. 

Akai mempunyai keinginan untuk menjadi ahli bela diri, dan hal ini tidak terlepas dari bakat serta kemampuan yang dimilikinya.

Inilah yang membuat semangatnya selalu diakui dan tidak pernah tertandingi.

Baca juga:  Citampi Story, Quest Lain Setelah Menikah

Ia berlatih dan berusaha sekuat tenaga, untuk menjadi sosok Panda yang menguasai teknik bela diri yang berbeda.

Suatu hari muncul seorang biksu legenda, Biksu itu secara kebetulan berkelana ke desa tempat Akai tinggal.

Kemudian, biksu itu kagum melihat kegigihan dan ketekunan Akai yang sedang berlatih.

Biksu itu pun tersadar, bahwa ada sesuatu bakat terpendam yang tersembunyi dalam Panda tersebut.

Setelah melihat kegigihannya, biksu itu lantas ingin menurunkan sebuah jurus rahasianya kepada Akai dan sekaligus akan menyandang sebuah gelar tinggi yang akan dimilikinya.

Akhirnya, biksu tersebut mengangkat Akai menjadi salah satu muridnya dan ia mulai mempelajari ilmu bela diri dengan senjata khusus miliknya.

Baca juga:  Ludo King Multiplayer Online Dikritik Habis di Play Store, Apakah Seburuk Itu?

Akai belajar menggunakan senjata yang bernama Chain Hammer.

Dan ia dapat menguasai senjata tersebut dengan teknik yang dikuasainya.

Akhirnya, semua penduduk desanya merasa kagum dengan bakat yang dimiliki Akai.

Fakta Akai Mobile Legends

1.Hewan Asal Cina

Panda adalah sejenis keluarga beruang asli asal negara China, dan biasanya hidup di wilayah pegunungan.

2.Animasi

Akai terinspirasi dari karakter Po, di film animasi Kung Fu Panda.

3.Skin

Kemudian, di season 25 ini Akai mendapatkan skin Po yang bertema Master Tai Chi dari Kung Fu Panda.

Itulah Cerita dan Fakta Akai Mobile Legends, berkat kegigihannya maka Akai menjadi bagian dari MLBB.