BERITA PANGANDARAN, ruber.id – Atlet renang asal Kabupaten Pangandaran mewakili Jawa Barat pada Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua 2021.
Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Pangandaran Undang Sohbarudin mengatakan, seorang perenang dari Pangandaran berhasil menjadi perwakilan Jawa Barat pada PON XX yang bakal digelar 2 Oktober 2021 di Papua.
“Sebelumnya ada dua atlet renang yang jadi andalan Kabupaten Pangandaran untuk dikirim ke PON XX Papua,” kata Undang, Jumat (24/9/2021).
Keduanya adalah Regi dan Faisal. Namun yang lulus seleksi hanya Regi, sedangkan Faisal tidak lulus seleksi. Regi merupakan perenang asal perkumpulan pesona Pangandaran.
Undang menjelaskan, sarana untuk latihan renang di Pangandaran saat ini menggunakan fasilitas kolam renang di Cikembulan.
“Mereka yang berpotensi di Pangandaran cukup banyak. Untuk itu perlu sarana dan fasilitas yang memadai untuk berlatih para atlet,” jelasnya.
Bahkan Undang optimis, Regi mampu bersaing dengan atlet renang lainnya di kancah nasional.
“Pangandaran merupakan daerah pesisir pantai, sejatinya orang Pangandaran pandai berenang. Karena masyarakat Pangandaran berdampingan dengan pantai,” terangnya.
Undang juga meminta KONI Pangandaran dan Pemkab untuk bersama-sama membangun sumber daya atlet-atlet lainnya.
“Kami akan koordinasi bagaimana caranya di Pangandaran ke depan tersedia kolam renang untuk latihan mereka,” ucapnya. (R001/smf)