Setelah Arsenal, Inter Milan Mundur di Ajang Florida Cup

BERITA BOLA, ruber.id – Klub raksasa Italia, Inter Milan mengurungkan niatnya untuk mengikuti ajang Florida Cup di Amerika Serikat. Sebelumnya, Arsenal juga menyatakan telah menarik diri dari ajang tersebut.

Keputusan ini diambil manajemen Inter Milan menyusul merebaknya wabah Covid-19 varian Delta asal India di negeri Paman Sam, Amerika.

Keputusan ini dirilis secara resmi oleh manajemen klub peraih Scudetto musim 2020/2021 ini, melalui situs resmi, inter.it, Kamis (22/7/2021) dini hari WIB.

“FC Internazionale Milano mengumumkan tidak akan bepergian ke Amerika Serikat untuk Florida Cup. Karena, risiko saat ini yang terlibat dalam perjalanan internasional sebagai akibat dari penyebaran pandemi. Hal ini pula yang menyebabkan Arsenal FC mundur dari ajang serupa, sebelumnya.” bunyi pernyataan resmi klub.

Baca juga:  God of War Ragnarok, 5 Senjata Kratos untuk Meratakan Asgard

Diketahui, sebelum Inter Milan, Arsenal telah terlebih dahulu mengundurkan diri dari ajang pramusim di Amerika Serikat ini.

Florida Cup sendiri sejatinya akan diikui oleh empat klub. Yaitu Inter Milan, Arsenal, Everton, dan Millonarios. Ajang ini akan berlangsung pada 25-28 Juli 2021.

Namun, seiring merebaknya kasus Covid-19 varian Delta di Amerika, Inter dan Arsenal mengundurkan diri dari ajang tersebut.

Sementara, dua klub lain yaitu Everton dan Millonarios. Hingga saat ini belum memberikan pernyataan resmi apakah mereka akan melakukan hal yang sama dengan Inter dan Arsenal. Atau tetap melanjutkan ajang ini dengan opsi mencari dua klub pengganti. (CW-003)