Truk Jamu Terguling di Jalan Raya Bandung-Cirebon

BERITA SUMEDANG, ruber.id – Sebuah truk bermuatan botol minuman jamu atau anggur mengalami kecelakaan di jalan raya Bandung – Cirebon, Kabupaten Sumedang, Rabu (31/7/2019).

Kejadian yang tepatnya di pengkolan Asem, Desa Bongkok, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang tersebut diduga karena mengalami rem blong.

Kapolsek Paseh AKP Kurnia mengatakan, kendaraan fuso dengan plat nomor H 1774 BH yang dibawa oleh Bambang Iswandi diketahui melaju dari arah Bandung menuju Cirebon.

“Tepat saat berada dilokasi kejadian, kendaraan tersebut diduga mengalami rem blong. Sehingga, truk jamu tersebut akhirnya mengalami kecelakaan,” ujarnya.

Akibat kecelakaan tersebut, lanjut Kurnia, serpihan dari botol minuman jamu tersebut tumpah dan menimpa sawah milik warga yang berada di sekitar lokasi.

Baca juga:  Kopi Sumedang Masih Potensial, Itje Sarankan Buka Jalur Kerjasama

“Iya, serpihan beling nya masuk kedalam pesawahan milik warga. Tapi alhamdulillah tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut. Untuk sopir sendiri hanya mengalami luka lecet saja,” terangnya.

Sementara itu, hingga saat ini kecelakaan tersebut sudah ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian.

“Truk tersebut sudah kami evakuasi ke tempat yang aman,” sebutnya.***