Hore! Ketua RW di Sumedang Bakal Dapat Hape Android dari Kang Emil

BERITA SUMEDANG, ruber.id – Kabar gembira bagi seluruh ketua RW di Kabupaten Sumedang. Dalam waktu dekat, semua ketua RW di seluruh desa di Sumedang bakal mendapatkan bantuan alat komunikasi berupa Hape (hand phone) android.

Selain Hape android, para ketua RW juga akan mendapatkan pulsa komunikasi selama 6 bulan berturut-turut.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumedang H Teddy Mulyono mengatakan, bantuan Hape android bagi ketua RW ini bersumber dari dana bantuan provinsi.

“Bukan hanya ketua RW di Kabupaten Sumedang saja yang akan mendapatkan bantuan android ini. Tapi, seluruh RW yang ada di Jawa Barat,” terang Teddy, Selasa (26/2/2019).

Untuk pendistribusiannya, kata dia, hape android ini direncanakan pada Mei 2019.

Baca juga:  Sekda Sumedang: Memahami Kinerja Harus Dilihat dari 3 Dimensi Waktu

“Tentunya ini sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap RW. Tujuannya, guna memudahkan komunikasi,” tambahnya.

Berdasarkan data yang ada di Dinas PMD Sumedang, kata dia, ada sekitar 2099 ketua RW.

“Insya Allah nanti semuanya akan mendapatkan bantuan android plus pulsa untuk 6 bulan,” ucapnya.

Teddy menambahkan, untuk mendapatkan bantuan android dari Pemprov Jabar ini, terlebih dahulu, pihak desa mengajukan permohonan berupa proposal.