GAMEON, ruber.id – Kali ini, kami akan membahas 3 game yang dibuat oleh para developer dengan tema anime One Piece yang sangat populer.
One Piece sendiri, merupakan serial Anime yang saat ini masih jauh dari kata tamat atau selesai.
Menurut Oda sendiri, One Piece merupakan Anime yang akan tamat dalam kurun waktu 30 tahun dan sekarang masih 15 tahun.
Dengan ramainya anime tersebut, banyak sekali developer yang mengambil permainan dengan tema atau tokoh One Piece.
3 Game Android Tema One Piece
One Piece Fighting Path
Game ini belum tersedia di Google Play Store, namun kalian bisa download dengan link dibawah ini.
Link download https://m.taptap.io/app/one-piece-passionate-line-195514 tinggal copy paste saja.
Game ini termasuk pada genre Action dan Role Playing, dengan kapasitas aplikasi 4,4 MegaByte.
Meskipun game ini hanya ada di platform Android saja, namun visual dan grafis yang ditawarkan sangat menjanjikan.
Seperti game fighting lainnya, kalian nantinya akan berhadapan dengan lawan.
Jika HP mencapai 0 atau habis, itulah pemenangnya dan kalian pun bisa menggunakan karakter dari anime One Piece.
One Piece Bounty Rush
Game yang dikembangkan oleh Bandai Namco pada 29 Maret 2018 ini, tentunya ada di google Play Store.
Dengan kapasitas aplikasi 2,37 Gigabyte, game ini memerlukan koneksi internet serta memiliki genre Action yang sangat mantap.
One Piece Bounty Rush, merupakan game 4Vs4 yang membuat game ini tentunya sangat berbeda dari yang lain.
Selain itu, setiap karakter memiliki role masing-masing seperti attacker, defender, dan runner.
Dan tentunya, kalian bisa menggunakan karakter dari Anime One Piece yang sangat ikonik tersebut.
One Piece Treasure Cruise
Game ini pun sama dikembangkan oleh Bandai Namco pada 10 September 2020, dan sudah diunduh oleh 10 juta pengguna.
One Piece Treasure Cruise bisa kalian dapatkan di google Play Store, dengan kapasitas aplikasi hanya 1,58 Gigabyte saja.
Game ini yang memiliki genre Role Playing ini pun membutuhkan koneksi internet.
Selain itu, cara gameplay-nya cukup simpel yang mana kalian hanya perlu tap pada layar sentuh.
Yang mana, nantinya akan mengeluarkan combo atau jurus yang mirip dengan aslinya.
Uniknya, game ini tidak menampilkan karakter One Piece seperti biasanya.
Namun,karakter yang ditampilkan seperti Chibi, dengan bentuk kecil dan lucu.
Itulah, 3 game Android One Piece yang wajib kalian coba dan memang sangat seru sekali hingga betah berlama-lama.