SPORTS  

100 Persen Cabut dari Al Hilal di Januari, Inter, Juve dan Barcelona Rebutan João Cancelo

Inter, Juve dan Barcelona Rebutan João Cancelo
João Cancelo. Foto from X Fabrizio Romano

SPORTS, ruber.id – João Cancelo dipastikan 100 persen, akan meninggalkan Al Hilal pada bursa transfer musim dingin, Januari 2026 ini.

Kepastian tersebut, memicu ketertarikan sejumlah klub elite Eropa yang siap memanfaatkan situasi sang pemain.

Bek kanan asal Portugal itu, kembali menjadi komoditas panas di pasar transfer setelah muncul konfirmasi bahwa kebersamaannya dengan klub Arab Saudi tersebut akan segera berakhir.

Inter, Juventus dan Barcelona Berebut João Cancelo

Dikutip ruber.id dari akun X pakar transfer Fabrizio Romano, dalam 24 jam terakhir, Inter dan Barcelona telah kembali menjalin komunikasi dengan perwakilan Cancelo.

Selain itu, Juventus juga sempat menghubungi pihak pemain dan menyatakan ketertarikan pada Cancelo.

Baca juga:  Tinggalkan OM, Elye Wahi Setuju Gabung Eintracht Frankfurt

“Inter, menjadi salah satu klub yang paling agresif dalam perburuan tanda tangan Cancelo,” ujar Romano, Kamis (1/1/2026).

Romano menjelaskan, Nerazzurri sangat berminat dan telah melakukan kontak awal untuk membahas kemungkinan transfer.

Termasuk, opsi peminjaman serta struktur kesepakatan yang realistis untuk diwujudkan pada Januari mendatang.

Sementara itu, Barcelona juga tak tinggal diam.

“Manajemen Blaugrana, menyadari peluang besar yang ada dan saat ini masih melakukan pembahasan internal terkait potensi kepulangan Cancelo ke Camp Nou,” jelas Romano.

Klub asal Catalunya tersebut menilai, Cancelo sebagai solusi ideal berkat fleksibilitasnya yang mampu bermain di beberapa posisi di lini pertahanan.

Juventus Ikut Balapan

Persaingan semakin ketat karena dalam waktu hampir bersamaan, Juventus juga sempat menjalin komunikasi.

Baca juga:  Como Bidik Kiliann Sildillia dari Freiburg dan João Mário dari Porto

Juventus berupaya untuk menggali informasi terbaru, mengenai kondisi dan masa depan sang pemain.

Dengan pengalaman bermain di level tertinggi bersama klub-klub top Eropa serta tim nasional Portugal, Cancelo dianggap sebagai opsi strategis. Terutama, bagi tim yang membutuhkan bek modern dengan kontribusi ofensif dan defensif seimbang.

Bursa transfer Januari 2026 pun, diprediksi akan menjadi ajang duel sengit antara Inter, Barcelona, dan Juventus demi mengamankan jasanya. ***