Tahun Ini, Peserta Ujian Nasional di Sumedang Naik 11%

Img
KASI Kurikulum Bidang SMP Dinas Pendidikan Sumedang Edi Suwardi. uya/ruang berita
KASI Kurikulum Bidang SMP Dinas Pendidikan Sumedang Edi Suwardi. uya/ruang berita

SUMEDANG, ruber — Sebanyak 114 sekolah terdiri dari 106 SMP reguler, dan 8 SMP terbuka di Kabupaten Sumedang siap melaksanakan UN (Ujian Nasional).

BACA JUGA: Tidak Semua SMP di Sumedang Laksanakan UNBK

Kasi Kurikulum Bidang SMP Dinas Pendidikan Sumedang Edi Suwardi mengatakan, dari jumlah sekolah tersebut, total peserta Ujian Nasional sebanyak 14.603 siswa.

Terdiri dari model Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), dan berbasis kertas dan pensil (UNKP).

“Untuk jumlah peserta berbasis UNBK (Reguler) diikuti sebanyak 9405 siswa. Dan jumlah peserta Reguler yang berbasis kertas dan pensil sebanyak 5.998 siswa,” ujarnya kepada ruber, Rabu (20/3/2019).

Baca juga:  BPJS Ketenagakerjaan Sumedang Dorong Pengusaha Jakon Tertib Iuran dan Administrasi

Sementara, kata dia, untuk peserta SMP terbuka diikuti sebanyak 138 siswa.

Terdiri dari 62 peserta UNBK, dan 76 peserta berbasis kertas dan pencil.

“Dengan jumlah total secara keseluruhan yang mengikuti Ujian Nasional sebanyak 14.741 siswa,” ucapnya.

Jadi, lanjut dia, yang mengikuti UNBK sebanyak 9460 siswa atau 64%. Sedangkan, UNKP diikuti 5274 siswa atau 36%.

“Jika dilihat dari penyelenggara sebanyak 71 sekolah melalui UNBK, dan UNKP 43 sekolah,” tuturnya.

Sementara itu, kata dia, untuk perbedaan jumlah Ujian Nasional pada tahun ini ada kenaikan jumlah peserta 11%, dari tahun sebelumnya.

Di mana pada tahun 2018 hanya 53%, dan di tahun 2019 64%.

Baca juga:  Tambah Anggota Baru, PKS Sumedang Bertekad Menangi Pemilu 2024

“Diharapkan tahun depan, Ujian Nasional melalui UNBK mencapai 100%,” sebutnya.

Dia menambahkan, untuk pelaksanaan Ujian Nasional secara serentak akan dilaksanakan pada 22-25 April 2019. suhaya hidayat

loading…